Rene Martinez dan Kurnia Sandy Dinego

>> 07 September 2010

Memasuki momen Lebaran, manajemen PSIR sejak kemarin memberikan kesempatan kepada para pemain untuk menjalani masa libur. Mereka baru akan kembali berlatih empat hari setelah Lebaran.

"Setelah pulang dari uji coba ke Kuningan dan Kendal, seluruh pemain diliburkan," ujar Kepala Tim Pelatih PSIR, Soeroso.


Dikatakan, dari 33 pemain yang dibawa ke Kuningan dan Kendal, sebagian di antaranya tidak akan dipanggil lagi. Dari jumlah itu, setidaknya ada 10 pemain yang harus out dari barisan Laskar Dampo Awang.

Lalu, siapa nama-nama pemain yang akan tereliminasi? Soeroso masih enggan membeberkannya.

Terpisah, Ketua Tim Manajer PSIR, Sumadi Hadi Siswanto, saat dikonfirmasi juga belum bersedia menyebutkan nama-nama pemain yang akan dicoret. Karena selaku ketua tim manajer, dirinya mengaku masih harus membicarakan lebih lanjut tentang hal itu dengan tim pelatih.

Yang jelas, lanjut dia, untuk menghadapi kompetisi Divisi Utama 2010/2010 nanti, tim manajer hanya akan merekrut sekitar 23 pemain. Yakni terdiri dari tiga pemain asing, 11 pemain lokal Rembang, dan sisanya pemain asal luar daerah. Pihaknya optimistis, 23 pemain yang akan direkrut mampu mempersembahkan prestasi terbaiknya.

"Sampai saat ini, saya masih berkeinginan untuk mencari striker yang berkelas," imbuhnya.

Sementara itu, menurut informasi yang diterima Radar Kudus, saat ini setidaknya sudah ada dua pemain yang kontraknya hampir deal dengan pihak manajemen. Yakni mantan stopper Persib Bandung, Christian Rene Martinez, serta mantan penjaga gawang timnas yang musim lalu merumput bersama Mitra Kukar, Kurnia Sandy. Namun, mengenai kapan deal-nya dan berapa nilai kontraknya, sumber tersebut tidak mau menyebutkan. (sol/aji)

Readmore »» Read more...

Perburuan Striker Berlanjut

>> 05 September 2010


Manajemen PSIR tampaknya masih akan berburu pemain di posisi striker, baik lokal maupun asing. Pasalnya, striker yang ada dinilai belum memenuhi kriteria yang diharapkan.

Hal ini seperti disampaikan Manajer PSIR, Sumadi Hadi Siswanto. Dikatakan, pihaknya mengincar striker yang kualitasnya di atas para pemain yang ada saat ini. Baik dari sisi teknis maupun postur tubuhnya.

Sementara itu, saat uji coba melawan tim Divisi I, Pesik Kuningan, di Stadion Yunus Amin Kuningan, Sabtu malam (4/9), PSIR hanya mampu menang tipis 1-0. Satu-satunya gol tim berjuluk Laskar Dampo Awang itu dicetak oleh Feliciano pada menit ke-13.

Mengomentari hasil tersebut, pelatih PSIR Soeroso mengatakan, dalam uji coba itu targetnya memang bukan menciptakan gol sebanyak-banyaknya. Tetapi pihaknya ingin melihat formasi dan komposisi pemain yang dianggap paling tepat.

"Setelah ini kita akan bertamu menghadapi tuan rumah Persik Kendal, pada Senin sore (6/9). Dalam uji coba itu kita akan kembali mencoba beberapa komposisi dan formasi," ungkapnya.

Lalu, bagaimana komentar pelatih menyangkut komposisi pemain khususnya di lini depan? Sesuai kebijakan manajemen, tim pelatih tampaknya masih akan mencari tambahan pemain baru. (sol/aji)

Readmore »» Read more...

  © Free Blogger Templates Wild Birds by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP